Tingkah Ajaib Umar : gara-gara iklan royco

Gara-gara lihat iklan royco yang ada masakan ayamnya,  Umar malam ini tiba-tiba merengek "mamak.. Masak ayam...." ya ampunn...  Anak umur dua tahun ini minta mamaknya masakin ayam???  Saya rada tergelitik.  "Iya besok ya" jawab saya sambil menyuapi nasi goreng dengan telor dadar yang masih hangat. "Bukaann..  Bukan ini.. Bukan telor.. Ayam...  Mau ayam.." Kali ini dia mulai menangis.  Saya harus cepat-cepat putar otak.  Adik mazaya sudah ngantuk berat,  jika abang menangis adik pasti ikutan nangis, dan mereka akan konser bersama-sama.  Saya tidak sanggup menghadapi apa yang terjadi dua malam yang lalu, dimana mereka menangis bersamaan dan saya kelabakan,  yang satu mau menyusui yang lain minta dipeluk, sementara kami hanya bertiga di rumah. Kebetulan suami sedang dinas ke Palembang dan kakak ipar yang ditunggu-tunggu belum juga datang.  "Ayamnya udah pulang nak.. Besok ya kita tangkap..  Kita potong baru kita masak".

.....

2 Komentar untuk "Tingkah Ajaib Umar : gara-gara iklan royco"

Balada emak anak dua. Kadang ia tersenyum dalam tangis. Kadang ia menangis di dalam senyuman ~

Do'aku di Malam Ramadhan

Ya Allah  Saya mohon maaf sekali meniru dakwahnya Gus Baha yang saya nonton di youtube dalam berdo'a ala salah satu sahabat. Kebetulan s...

Back To Top