Demam dan Jus Jeruk

"mamak.. adek mau jus jeruk" pinta Mazaya, "boleh, beli sama mami dela ya.. gak pakai es ya?" Kata saya menyutujui untuk membelikannya jus jeruk, ada istri sepupu Ayah anak-anak yang baru membuka warung jus, tapi karena sore tadi mazaya masih demam, jadi malam ini saya tidak mengizinkannya minum es. "Tapi adek mau pakai es.." dirinya sedikit merengek mengutarakan keinginannya. "Jangan dulu ya sayang, adek masih demam.. minumnya jeruk hangat aja ya.." bujukku. Mazaya langsung setuju, dia memang tidak begitu sulit dibujuk. Kamipun membeli jus jeruk dan kembali ke rumah. 


Kami sedang mengungsi ke rumah mertua, karena kondisi saya yang kurang sehat. Jadi saat ini saya LDR sementara dari suami. Jadinya ya kembali seperti pasangan muda yang saling rindu. Sering chat di whatsapp. 

"Nempak, jus adek tadi udah dingin?" Mazaya bertanya kepada ibu mertua saya. Apa? Kan tadi belinya jus jeruk hangat, saya yang sedari tadi tidak memperhatikan sekitar karena sibuk chat dengan suami, heran dan sedikit bingung. "Adek, kan tadi belinya jus jeruk hangat, kok adek tanya jus adek udah dingin sama nempak?" Tanya saya penasaran. "Iya.. jusnya udah dimasukkan ke kulkas supaya dingin. Kan adek udah gak demam.. haa.. kan adek udah gak demam" jawabnya. Saya merasa baru diakali oleh anak umur 2 tahun. Tadinya dia patuh untuk beli jus hangat, ternyata saat saya sedang chat tadi, dia meminta Nempak menyimpan jus hangatnya di kulkas.

Ada ada saja kelakuan anak pintar ini. Gemes!
0 Komentar untuk "Demam dan Jus Jeruk"

pempek

Resep : -500 gram ikan giling -300ml air es -25 gram garam -1 kuning telur -1 sdm bawang putih halus -1/2 sdt gula pasir - 400 gram sagu jad...

Back To Top